Indotodays.com – Pematang Siantar. Lahan Parkir yang berlokasi di Deli Food Court Siantar, yang berada di Jalan Bandung, Pematang Siantar, Sumatera Utara, kini menjadi persoalan besar antara Pengelola Parkir akibat ulah Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pematang Siantar selaku pemberi ijin. Senin, (28/08/2023).
Diketahui bahwa, ada dua Pengelola Parkir yang saling Kleam karena sama – Sama memiliki ijin dari Dishub Pematang Siantar. Akibat saling Kleam tersebut, terjadi adu jotos antar Juru Parkir (Jukir) hingga kekerasan yang mengakibat kan terjadi penikaman terhadap salah serang Warga yang diduga mencoba untuk melerai Para Jukir tersebut.
Diketahui, sebelumnya bahwa yang mengelola parkir di Deli Food Court Siantar itu adalah Rudi Samosir yang memiliki SPT dari Dishub Siantar namun tiba-tiba datang seorang yang bernama Kristian Panggabean yang mengaku sebagai Pengelola Parkir tersebut dan sudah memiliki SPT dari Dishub Siantar, akibatnya mereka saling Kleam dan terjadi adu mulut hingga adu jotos.
Tersiar kabar bahwa ada dugaan Oknum Dishub Siantar berkerjasama dengan Kristian Panggabean untuk mengambil alih lahan parkir yang dikelola Rudi Samosir tersebut.
Salah sorang Sumber berinisial AMS yang juga rekan Rudi Samosir mengatakan bahwa ada kejanggalan atas keluarnya SPT milik Kristian Panggabean yang terkesan tiba-tiba tanpa ada pemberitahuan sebelumnya terhadap Rudi Samosir.
“Pada hari itu juga Keluar SPT Kristian Panggabean dan hari itu juga Rudi Samosir di berhentikan, ada apa dengan Dishub Siantar?. Kita juga menduga ada oknum dishub Siantar yang bekerjasama dengan Kristian Panggabean untuk merebut lahan parkir itu.” Kata AMS.
AMS juga menyayangkan peristiwa kekerasan yang berujung penikaman terhadap rekannya Akmal Dwiputra yang menjadi korban penikaman di bagian kepala akibat keributan di Lahan Parkir Deli Food Court tersebut.
Sementara itu, AMS berharap agar pihak Dishub Siantar segera menyelesaikan persoalan di Lokasi Parkir Deli Food Court tersebut agar tidak terjadi saling Kleam dan tidak ada Oknum Dishub yang mencoba bermain di Lahan tersebut.
Selain itu, Salah Satu Juru Parkir di sekitaran Deli Food Court jalan Bandung Siantar tersebut, bernama Soni mengatakan ada Oknum dishub yang bernama Jekson sering melakukan pengutipan sekitar Rp. 15.000.00 setiap hari, diluar setoran.
“Karena akhir-akhir ini kami ngak ngasih 15 ribu ke jekson, makanya mau direbutnya lahan parkir di sekitar jalan Bandung ini,” kata Soni.
“Jekson juga sempat mengatakan pergantian SPT Rudi Samosir ke Kristian Panggabean pun atas permintaan salah satu anggota DPRD Kota Siantar untuk kepentingan Politiknya, dan SPT sekarang mengatas namakan Kristian Panggabean bekerja sama dengan pihak Dishub untuk menggeser jukir yang sudah merintiss dilapangan,” terang Soni menambahkan.
Terpisah, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Pematang Siantar saat dikonfirmasi pada Senin, (28/08/2023) sekitar Pukul 15.27 Wib, terkait lahan Parkir di Deli Food Court dan adanya dugaan keterlibatan oknum Dishub Siantar terhadap kekisruhan itu. Hingga berita ini diterbitkan. Kadishub Siantar belum memberikan tanggapan. (Tim/Red)